Marc Marquez memuncaki Free Practice 1 MotoGP Argentina, sedangkan Maverick Vinales lebih lambat hampir dua detik.
Sang juara dunia bertahan mendominasi sepanjang sesi latihan pertama di Termas de Rio Hondo, Jumat (29/3). Membuka jalannya FP1, Marquez dengan mudahnya mengklaim slot pertama, bahkan menembus di bawah 1 menit 40 detik.
Pembalap Honda itu kemudian meningkatkan catatan waktunya menjadi 1 menit 40,319 detik dan sekaligus memastikan posisinya tak tergusur hingga berakhirnya sesi. Malah ketika FP1 dinyatakan selesai, Marquez justru mempertajam 1 menit 39,827 detik.
Jack Miller mengamankan urutan kedua, diikuti Cal Crutchlow yang menduduki tempat ketiga. Pembalap anyar Petronas Yamaha SRT, Franco Morbidelli, berhasil posisi keempat, di depan Andrea Iannone yang tampil mengejutkan.
Rekrutan baru KTM, Johann Zarco, tampaknya sudah menemukan feeling dengan RC16. Membuka akhir pekan dengan baik, yakni menempati urutan keenam – dilanjutkan Andrea Dovizioso pada posisi ketujuh. Sedangkan rookie terbaik disandang Fabio Quartararo atas hasil kedelapan.
Alex Rins mengantarkan Suzuki pada slot kesembilan, sekaligus mengungguli Valentino Rossi. Jika The Doctor mampu 10 besar, lain halnya dengan rekan setim Vinales. Terlihat kesulitan, Top Gun pun harus puas hanya menghuni posisi ke-18.
Dua kecelakaan dialami rookie Joan Mir dan Danilo Petrucci. Kedua pembalap sama-sama terjatuh di Tikungan 1, namun dalam insiden yang berbeda.
Berikut Hasil lengkap FP1 MotoGP Argentina.
- Marc Marquez ESP Repsol Honda (RC213V) 1m 39.827s [Lap 18/18] 329km/h (Top Speed)
- Jack Miller AUS Pramac Ducati (Desmosedici GP19) 1m 40.180s +0.353s [14/17] 330k
- Cal Crutchlow GBR LCR Honda (RC213V) 1m 40.215s +0.388s [17/18] 332k
- Franco Morbidelli ITA Petronas Yamaha SRT (YZR-M1) 1m 40.319s +0.492s [20/21] 323k
- Andrea Iannone ITA Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 1m 40.366s +0.539s [15/18] 327k
- Johann Zarco FRA Red Bull KTM Factory (RC16) 1m 40.387s +0.560s [18/18] 323k
- Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (Desmosedici GP19) 1m 40.595s +0.768s [17/17] 327k
- Fabio Quartararo FRA Petronas Yamaha SRT (YZR-M1)* 1m 40.676s +0.849s [17/19] 324k
- Alex Rins ESP Suzuki Ecstar (GSX-RR) 1m 40.821s +0.994s [17/20] 327k
- Valentino Rossi ITA Monster Yamaha (YZR-M1) 1m 40.827s +1.000s [20/20] 326k
- Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V) 1m 40.857s +1.030s [18/18] 325k
- Pol Espargaro ESP Red Bull KTM Factory (RC16) 1m 41.066s +1.239s [19/20] 328k
- Aleix Espargaro ESP Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 1m 41.303s +1.476s [15/16] 329k
- Jorge Lorenzo ESP Repsol Honda (RC213V) 1m 41.340s +1.513s [15/18] 331k
- Tito Rabat ESP Reale Avintia (Desmosedici GP18) 1m 41.509s +1.682s [14/19] 325k
- Miguel Oliveira POR Red Bull KTM Tech3 (RC16)* 1m 41.513s +1.686s [18/19] 323k
- Karel Abraham CZE Reale Avintia (Desmosedici GP18) 1m 41.641s +1.814s [9/17] 327k
- Maverick ViƱales ESP Monster Yamaha (YZR-M1) 1m 41.657s +1.830s [10/21] 324k
- Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)* 1m 41.692s +1.865s [9/18] 329k
- Danilo Petrucci ITA Ducati Team (Desmosedici GP19) 1m 41.768s +1.941s [9/14] 329k
- Francesco Bagnaia ITA Pramac Ducati (Desmosedici GP18)* 1m 41.875s +2.048s [17/17] 327k
- Hafizh Syahrin MAL Red Bull KTM Tech3 (RC16) 1m 42.679s +2.852s [19/20] 321k
Official Argentina MotoGP records:
Best lap:
Marc Marquez SPA Honda 1m 37.683s(2014)
Fastest race lap:
Valentino Rossi ITA Yamaha 1m 39.019s (2015)
Best lap:
Marc Marquez SPA Honda 1m 37.683s(2014)
Fastest race lap:
Valentino Rossi ITA Yamaha 1m 39.019s (2015)
0 komentar:
Posting Komentar